Ektrakurikuler
Pramuka
Sebagai sekolah yang telah menerapkan kurikulum tahun 2013 maka Pramuka adalah salah satu kegiatan ekstrakurikuler WAJIB bagi siswa dan siswi di SDIT Ukhuwah Islamiyah.
Hal ini sesuai dengan UU no 12 Tahun 2010 tentang Gerakan Pramuka serta Peraturan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Republik Indonesia No. 63 Tahun 2014 tentang Pendidikan Kepramukaan sebagai kegiatan Ekstrakurikuler Wajib pada Pendidikan Dasar dan Pendidikan Menengah.
Ekstrakuriler Pramuka di SDIT Ukhuwah Islamiyah menjadi salah satu kegiatan favorit siswa-siswi karena menggabungkan kegiatan indoor dan outdoor yang dikemas edukatif dan menyenangkan.
Kegiatan ekstrakurikuler Pramuka SDIT Ukhuwah Islamiyah Kadirojo Kalasan juga menjadi salah satu kebanggaan sekolah karena berkali-kali mampu berprestasi baik secara lokal, daerah maupun di nasional.
Tahun 2023 lalu, SDIT Ukhuwah Islmiyah Kadirojo Kalasan mengirimkan siswa-siswinya ke Kemnas SIT Ke-5 di Bumi Perkemahan Cibubur, Jakarta.
JADWAL LATIHAN
Hari Jum’at Siang
Jam 09.50 – 11.20 WIB
di Halaman SDIT Ukhuwah Islamiyah
Anggota
Pembina Utama
Pembina Pembantu
Pentingnya Pramuka Bagi Siswa-Siswa
Melatih Kemandirian
Kegiatan Pramuka melatih siswa-siswi hidup mandiri yang akan membentuk karakter hidup yang lebih baik